
BEKASI, PUSPIP – Pusat Pendidikan dan Pelatihan Industri Pariwisata (PUSPIP) bekerja sama dengan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dan LSP Jasaboga Nusantara membuka Pelatihan dan Sertifikasi Profesi Bidang Jasa Boga bagi pekerja kuliner, hotel, restoran, katering, hingga petugas Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
Kegiatan ini akan digelar pada Sabtu, 20 Desember 2025, mulai pukul 09.00 WIB, bertempat di TUK PUSPIP, Jalan Jenderal Sudirman No.1, Kranji, Kota Bekasi.
Pelatihan dilaksanakan berbasis kompetensi dan diakhiri dengan uji kompetensi resmi oleh LSP Jasaboga Nusantara yang berlisensi BNSP. Peserta yang lulus akan memperoleh Sertifikat Profesi BNSP, yang diakui secara nasional dan menjadi nilai tambah penting dalam dunia kerja.
Sejumlah skema sertifikasi dibuka dalam kegiatan ini, antara lain Pelaksana Penjamah Makanan, Waiter, Cook Helper, Chef de Party, serta Executive Chef. Skema ini dirancang untuk menjangkau tenaga kerja pemula hingga profesional, dengan persyaratan pendidikan minimal SMA/sederajat serta pengalaman kerja sesuai bidang masing-masing.
Menurut penyelenggara, sertifikasi profesi BNSP semakin dibutuhkan di tengah ketatnya persaingan industri kuliner. Sertifikat ini tidak hanya meningkatkan kepercayaan perusahaan, tetapi juga memperluas peluang karier dan mobilitas kerja di sektor jasa boga.
Selain sertifikat profesi, peserta juga akan mendapatkan sertifikat pelatihan, materi pembelajaran, fasilitas tempat dan bahan uji kompetensi, ATK, serta konsumsi selama kegiatan berlangsung.
Pendaftaran dibuka dengan melampirkan dokumen administrasi seperti KTP, ijazah terakhir, CV, surat keterangan pengalaman kerja, dan pas foto. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui Ibu Ade (0813-8505-9130) atau Ibu Berthi (0838-5609-1190), serta email pelatihanpuspip@gmail.com (dms)
